SMPIT Bunayya Pekanbaru
SMPIT Bunayya Pekanbaru
Online
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?

Peduli Palestina, OSIS SMPIT Bunayya Serahkan Bantuan Lewat ACT Riau

Foto: Penyerahan Bantuan Secara Simbolis

SMPIT Bunayya Pekanbaru-Selasa,18 Januari 2022, SMPIT Bunayya Pekanbaru memberikan hasil bantuan dana sosial siswa dan siswi SMPIT Bunayya untuk Palestina melalui Aksi Cepat Tanggap (ACT) Riau. Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh perwakilan sekolah dari guru dan anggota OSIS. Nominal uang yang di sumbangkan sebesar Rp 5.486.700. Uang diserahkan secara simbolis oleh Nadif Mahardika Pratama, ketua OSIS SMPIT Bunayya Pekanbaru.

"Kita sangat apresiasi dengan apa yang teman teman lakukan," kata Marzuki, Lead Of Marketing ACT Riau saat ditemuai di kantor ACT Riau

Kegiatan ini dilakukan dari pukul 11.20 - 13.00 WIB. Ada empat siswa dan tiga guru pembimbing yang mewakili sekolah untuk menyerahkan sumbangan untuk Palestina yang di lakukan di dalam kantor ACT. Penyerahan itu ditandatangani langsung oleh ketua OSIS SMPIT Bunayya dan ketua Divisi Sosial, Jingga Risky Alsyadid. Setelah selesai penyerahan, ACT memberikan sertifikat atas bantuan dana yang sekolah berikan.

"Semoga nanti kedepannya makin banyak sekolah-sekolah yang juga meniru semangat temen-temen dari SMPIT Bunayya Pekanbaru terkait dari solidaritas untuk umat Islam dunia ataupun untuk umat Islam di Indonesia," harap Marzuki


Penulis: Mazura Ridwan (Anggota OSIS Divisi Jurnalistik SMPIT Bunayya Pekanbaru)

Berbagi

Posting Komentar